BPR Bank Karanganyar Raih Penghargaan Infobank 2018

BPR Bank Karanganyar Raih Penghargaan Infobank 2018

Kabar gembira kembali datang pada tahun ini. Setelah berhasil memperoleh penghargaan Top 100 BPR dari majalah The Finance, kini BPR Bank Karanganyar raih  penghargaan Infobank 2018 dari majalah Infobank.

BPR Bank Karanganyar Raih Penghargaan Infobank 2018
BPR Bank Karanganyar Raih Penghargaan Infobank 2018

Pada bulan Agustus 2018 ini majalah Infobank merilis daftar The Best 481 BPR 2018. Daftar tersebut merupakan daftar BPR yang dipandang majalah Infobank sebagai BPR yang berhasil mengembangkan bisnisnya selama tahun 2017 dan berhak mendapatkan predikat “Sangat Bagus” dari majalah Infobank.

BPR Bank Karanganyar Raih Penghargaan Infobank 2018
BPR Bank Karanganyar Raih Penghargaan Infobank 2018

Mengutip informasi resmi dari Infobank, dasar penilaian “Sangat Bagus”  tersebut meliputi kriteria permodalan, kualitas aset, rentabilitas, likuiditas, dan efisiensi berdasarkan laporan keuangan BPR  tahun buku 2016 dan 2017 yang dapat diunduh melalui website resmi OJK.

Di dalam daftar tersebut BPR dikelompokan kedalam beberapa kelompok sesuai dengan besarnya aset dari masing-masing BPR. Berikut adalah daftar pengelompokan tersebut:

  • BPR BERASET RP 1 TRILIUN KE ATAS (10 BPR)
  • BPR BERASET RP 500 MILIAR SAMPAI DENGAN DI BAWAH RP 1 TRILIUN (16 BPR)
  • BPR BERASET RP 250 MILIAR SAMPAI DENGAN DI BAWAH RP 500 MILIAR (48 BPR)
  • BPR BERASET RP 100 MILIAR SAMPAI DENGAN DI BAWAH RP 250 MILIAR (95 BPR)
  • BPR BERASET RP 50 MILIAR SAMPAI DENGAN DI BAWAH RP 100 MILIAR (132 BPR)
  • BPR BERASET RP 25 MILIAR SAMPAI DENGAN DI BAWAH RP 50 MILIAR (180 BPR)

Untuk kategori BPR Beraset Rp 100 miliar sampai dengan di bawah Rp. 250 miliar, PD. BPR Bank Karanganyar menduduki peringkat ke 72 dari 95 BPR di seluruh wilayah Indonesia.

BPR Bank Karanganyar Raih Penghargaan Infobank 2018
BPR Bank Karanganyar Raih Penghargaan Infobank 2018

Baca Juga : Peringkat BPR Versi Infobank 2018

Prestasi yang cukup mengesankan ini disambut gembira oleh seluruh jajaran Direksi, pejabat eksekutif dan staff PD. BPR Bank Karanganyar.

“Sekali lagi, prestasi ini merupakan hasil jerih payah dan kerja keras dari kita semua. Tanpa adanya kerjasama yang baik antar bagian, sangatlah mustahil untuk dapat meraih hasil yang seperti ini” ungkap Yoyok Sri Hartanto, SPd, Direktur PD. BPR Bank Karanganyar.

Sementara itu Sudarusnan, SE, Direktur Utama PD. BPR Bank Karanganyar, mengatakan “Hal ini sangat membanggakan bagi kita semua, mengingat predikat ‘Sangat Bagus’ diberikan oleh majalah Infobank yang kredibel dan telah menjadi salah satu referensi utama bagi para investor dan pelaku bisnis perbankan ” – Tim Media Bank Karanganyar.